Review Sate Kambing Pak Pur (Terminal Tawangmangu)

Pada suasu hari, kelompok sobat kismin melakukan perjalanan dari Jogja menuju ke Karanganyar. Setelah perjalanan sekitar 3 jam akhirnya kelaparan melanda sobat-sobat kismin, dan sampailah disuatu koordinat yaitu "Sate Kambing Pak Pur" yang terletak disebelah timur terminal Tawangmangu kurang lebih 200 meteran.

Sate kambing pak pur ini sangat cocok buat sobat-sobat kisminku dimanapun berada karena satu porsi sate hanya dibanderol dengan harga 15 ribu rupiah. Tidak seperti sate kambing yang dijual di Jejerean (Bantul, Yogyakarta) yang rata-rata satu porsinya hanya berisi 2 tusuk, di sate kambing pak pur ini satu porsinya berisi 10 tusuk. Rak yo berhala banget to? Jadi satu tusuk satenya harganya cuma 1,5K atau sewu mangatus, lebih mahal dari sate keong di angkringan. Tertarik ra? Jadi kalo lagi darah tinggi satu porsi buat dua orang saja sudah cukup kok.

"kayaknya ini ibu Pur yang sedang membakar sate"

Kalau datang ke sate kambing pak pur pas siang-siang waktu jam makan siang siap-siap saja antrian panjang menunggu. Pada suasu hari itu, sobat kismin ini datang sekitar jam 13.00 waktu indonesia setempat jadi pas rame-ramenya. Jadi lumayan lama nunggu pesanannya sekitar 47 menit, karena sate kambingnya bener-bener baru aja mateng dibakar diatas bara areng yang hitam seperti muka-muka sobat kismin.

"penampilan dari sate kambing pak pur yang sexy dan menggoda"

Setelah penantian ini akhirnya sate kambing pesanan datang juga, yang disajikan di piring yang gak gede-gede banget ditambah dengan taburan cabai bubuk yang disampingnya dikasih kobis, bawang merah, tomat, dan irisan cabai. Kalau dilihat dari susunan satu tusuk satenya sekitar 3 sampai 4 tusuk daging kambing dan sedikit gajih. Dengan harga segitu ternyata cita rasanya tidak kalah dengan sate kambing lainnya dibeberapa daerah dipenjuru indonesia, bumbu kecapnya bener-bener nyatu sama dagingnya, dan bener-bener meresap gitu bumbunya, jossss.

Tempat sate kambing pak pur ini berada di pinggir jalan, diatas trotoar gitu. Kalau dari tempatnya memang kurang mendukung untuk sobat-sobat berlama-lama nongkrong disini karena tempatnya sempit dan kebersihannya juga kurang. Mungkin kalau pas lagi panas bisa sangat sumuk ditambah dengan asap sate yang kadang mubal-mubal sampai ke hidung pembeli hahaa. Namun, pas saya jajan disini memang lagi mendung jadi yaa tidak begitu panas banget. Sekian..

Jangan 100% percaya dengan review ini, karena siapa tau warung sate pak pur sudah berubah setelah saya jajan disana.

Komentar

  1. Sultan Casino Online - Shootercasino
    Sultan Casino Online 1xbet offers more than 600 slot machines, 50 tables games and an incredible range septcasino of live 제왕카지노 dealer games to play. Register a New Account

    BalasHapus

Posting Komentar